Kredit Usaha Rakyat (KUR) menjadi solusi tepat bagi para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Indonesia. Program ini dirancang untuk membantu UMKM mengakses pinjaman dengan suku bunga rendah dan syarat yang lebih mudah. Dengan adanya KUR, pelaku usaha dapat memanfaatkan pembiayaan untuk pengembangan bisnis tanpa perlu mengkhawatirkan agunan yang tinggi.
Program KUR 2024 telah diperluas, dengan 46 bank resmi yang ditunjuk sebagai penyalur pinjaman ini. Penyalur KUR tersebut mencakup bank nasional hingga bank pembangunan daerah, yang semuanya siap mendukung UMKM agar semakin maju.
Mau tahu selengkapnya? Yuk simak artikel dibawah iini!
Apa itu KUR?
KUR adalah program kredit bersubsidi yang disediakan oleh pemerintah dengan tujuan mendukung UMKM di berbagai sektor seperti pertanian, perikanan, kehutanan, perdagangan, dan lainnya. Dengan bunga yang kompetitif, yakni sekitar 6% per tahun, program ini menawarkan plafon pinjaman mulai dari Rp25 juta hingga Rp500 juta, tergantung skala usaha debitur.
Baca Juga: Ingin Bisnis Kurang Modal? Daftar KUR BRI 2024, Pinjaman Tanpa Jaminan
Daftar 46 Bank Penyalur KUR Tahun 2024
Propers, berikut ini adalah daftar bank yang telah ditunjuk pemerintah sebagai penyalur KUR di tahun 2024:
- BRI
- Bank Mandiri
- BNI
- BTN
- BCA
- Bank Bukopin
- Bank Maybank Indonesia
- Bank Sinarmas
- Bank Permata
- BTPN
- OCBC NISP
- Bank Artha Graha Internasional
- BRI Syariah
- BRI Agroniaga
- Bank Nationalnobu
- Bank Mandiri Taspen
- BNI Syariah
- Bank Mandiri Syariah
- BPD Bali
- BPD Kalbar
- BPD NTT
- BPD DIY
- BPD Sulselbar
- BPD Sumut
- BPD Sumbar (Bank Nagari)
- BPD Sumsel Babel
- BJB
- BPD Kalsel
- BPD Riau Kepri
- Bank NTB Syariah
- BPD Lampung
- BPD Papua
- BPD Bengkulu
- BPD Kaltimtara
- BPD Jambi
- BPD Jateng
- BPD Sultra
- BPD Kalteng
- BPD SulutGo
- BPD Jatim
- Internusa Tribuana Citra Multi Finance
- Indosurya Inti Finance
- First Indo American Leasing
- Koperasi Obor Mas
- Kospin Jasa
- KSP Guna Prima Dana
Dengan dukungan dari berbagai bank tersebut, pemerintah berharap pelaku UMKM di seluruh Indonesia dapat lebih mudah memperoleh akses pembiayaan untuk memperluas usaha mereka.
Baca Juga: Syarat Pinjaman Bank BRI Bisa Pakai Jaminan Sertifikat Rumah!
Mengapa KUR Penting untuk UMKM?
KUR menawarkan beberapa keunggulan yang sangat membantu UMKM, di antaranya:
1. Bunga Rendah
Dengan bunga hanya 6% per tahun, UMKM tidak terbebani dengan biaya bunga tinggi.
2. Syarat Mudah
KUR tidak memerlukan agunan besar, sehingga lebih mudah diakses oleh pelaku usaha kecil.
3. Dukungan Pemerintah
Pemerintah memberikan subsidi bunga dan jaminan kredit yang memudahkan proses pengajuan.
Untuk Propers yang sedang menjalankan UMKM, KUR bisa menjadi solusi tepat agar usaha terus berkembang. Program ini memberikan kesempatan besar bagi UMKM untuk meningkatkan daya saing dengan pembiayaan yang terjangkau.
Tertarik dengan Properti dari Sinar Mas Land?
Selain program pembiayaan untuk UMKM, Sinar Mas Land juga menyediakan berbagai pilihan properti seperti rumah, apartemen, tanah, hingga properti komersial seperti ruko dan loft di berbagai kota di Indonesia. Kunjungi ecatalog.sinarmasland.com untuk melihat lebih lanjut atau klik rekomendasi di bawah ini: