pixel
Home/Articles/

10 Rekomendasi Kulkas 2 Pintu Terbaik 2025 yang Hemat Listrik

10 Rekomendasi Kulkas 2 Pintu Terbaik 2025 yang Hemat Listrik

04 February 2025

Bagikan :

share on facebookshare on Xshare on whatsapp
10 Rekomendasi Kulkas 2 Pintu Terbaik 2025 yang Hemat Listrik - Sinar Mas Land

www.ahzima.id

Memilih kulkas yang tepat bukan hanya soal desain, tetapi juga efisiensi daya dan ketahanan. Dengan banyaknya pilihan di pasaran, menemukan kulkas 2 pintu terbaik 2025 yang hemat listrik bisa jadi membingungkan. Kulkas yang irit daya tak hanya menghemat pengeluaran listrik, tetapi juga lebih ramah lingkungan dan tahan lama.

Cari rekomendasi kulkas 2 pintu terbaik yang hemat listrik dan berkualitas? Simak pilihan kulkas irit daya, awet, dan fitur canggih untuk kebutuhan rumahmu!

Kulkas 2 Pintu Terbaik yang Hemat Listrik

1. Samsung RT25FARBDSA

Dengan kapasitas 255 liter, kulkas 2 pintu ini dilengkapi dengan teknologi Digital Inverter yang menyesuaikan kecepatan kompresor sesuai kebutuhan pendinginan, sehingga lebih efisien dalam penggunaan energi. Fitur Coolpack juga menjaga suhu tetap dingin saat terjadi pemadaman listrik, melindungi makanan dari pembusukan. Berikut spesifikasinya

  • Kapasitas: 255 liter
  • Daya Listrik: Sekitar 100 watt
  • Material: Rak tempered glass yang kuat
  • Ukuran: 600 x 1.695 x 672 mm
  • Berat: 50 kg

2. LG GN-B202SQIB

LG menghadirkan kulkas 2 pintu dengan fitur Moist Balance Crisper yang mampu menjaga tingkat kelembapan optimal untuk kesegaran makanan. Selain itu, rak kaca tempered yang kokoh dan teknologi Smart Diagnosis juga memudahkan dalam mendeteksi masalah. Berikut spesifikasinya

  • Kapasitas: 225 liter
  • Daya Listrik: Sekitar 70 watt
  • Material: Rak tempered glass dan bodi anti karat
  • Ukuran: 555 x 1.525 x 620 mm
  • Berat: 45 kg

Cari Apartemen dengan harga terbaik? Cek disini! 

Our Property

Akasa, Kamaya Studio (Fl 8-9)
Akasa, Kamaya Studio (Fl 8-9)

Tangerang Selatan, Banten

Property Area: 22.96m2
Apartment

Start from 
Rp 442.872.000

3. Sanken SK-V231A-CB Gold

Sanken SK-V231A-CB Gold merupakan salah satu kulkas 2 pintu terbaik dengan teknologi dinding HD yang memastikan efisiensi pendinginan, serta sistem pendinginan Fan Cooling untuk menjaga suhu merata. Desain yang elegan dan fitur hemat energi menjadikannya pilihan yang baik untuk rumah tangga. Berikut spesifikasinya

  • Kapasitas: 230 liter
  • Daya Listrik: 116 watt
  • Material: Rak tempered glass dan pintu dengan desain elegan
  • Ukuran: 580 x 1.600 x 670 mm
  • Berat: 55 kg

4. Panasonic NR-BB201Q-PK

Kulkas 2 pintu ini memiliki fitur Prime Fresh untuk menjaga makanan tetap segar lebih lama dan teknologi inverter untuk efisiensi energi. Berikut spesifikasinya

  • Kapasitas: 202 liter
  • Daya Listrik: 90 watt
  • Material: Rak tempered glass dan bodi anti karat
  • Ukuran: 600 x 1.500 x 650 mm
  • Berat: 50 kg

5. Sharp SJ-236MG-GB

Dilengkapi teknologi Fan Cooling System, suhu dalam kulkas tetap stabil untuk menjaga kesegaran makanan lebih lama. Selain itu, fitur Extra Big Freezer memberikan ruang lebih luas untuk menyimpan bahan makanan beku. Jika kamu mencari kulkas 2 pintu terbaik yang hemat listrik, Sharp SJ-236MG-GB bisa jadi pilihan yang tepat! Berikut spesifikasinya

  • Kapasitas: 205 liter
  • Daya Listrik: 100 watt
  • Material: Rak tempered glass dan pintu dengan desain mewah
  • Ukuran: 545 x 1.560 x 625 mm
  • Berat: 48 kg

Baca Juga Artikel Serupa: 7 Rekomendasi Kulkas Mini, Cocok untuk Anak Kos

6. Polytron Belleza Jumbo Series Inverter

Polytron menawarkan seri Belleza Jumbo dengan teknologi inverter yang mampu menghemat energi hingga 30%. Desain pintu kaca tempered memberikan tampilan elegan dan tahan lama. Kapasitas yang besar memudahkan penyimpanan berbagai jenis makanan. Berikut spesifikasinya

  • Kapasitas: 210 liter
  • Daya Listrik: 80 watt
  • Material: Rak tempered glass dan pintu kaca tempered dengan desain elegan
  • Ukuran: 600 x 1.600 x 650 mm
  • Berat: 52 kg

7. AQUA Japan AQR-D270

Dengan konsumsi daya hanya sekitar 50 watt, kulkas 2 pintu ini dilengkapi dengan teknologi Full Insulation yang mempercepat proses pendinginan dan fitur 360 Air Flow untuk suhu yang merata, menjadikannya pilihan yang tepat bagi kamu yang sedang mencari kulkas 2 pintu yang hemat energi.

  • Kapasitas: 220 liter
  • Daya Listrik: 50 watt
  • Material: Rak tempered glass dan bodi anti karat
  • Ukuran: 550 x 1.540 x 620 mm
  • Berat: 47 kg

8. LG GN-B200SQBB

Bagi kamu yang lagi nyari kulkas 2 pintu yang hemat energi, LG GN-B200SQBB bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat. LG menghadirkan kulkas dengan fitur Moist Balance Crisper yang mampu menjaga tingkat kelembapan optimal untuk kesegaran makanan. Dengan rak kaca tempered yang kokoh, kulkas ini dapat menahan bobot hingga 150 kg. Selain itu, teknologi Smart Diagnosis memudahkan dalam mendeteksi masalah. Berikut spesifikasinya

  • Kapasitas: 225 liter
  • Daya Listrik: 70 watt
  • Material: Rak tempered glass dan bodi anti karat
  • Ukuran: 555 x 1.525 x 620 mm
  • Berat: 45 kg

9. Polytron Belleza Jumbo PRW 23MTR

Polytron Belleza Jumbo PRW 23MTR adalah pilihan kulkas 2 pintu hemat listrik yang cocok untuk kebutuhan rumah tangga. Dengan teknologi Inverter Compressor, kulkas ini lebih efisien dalam penggunaan daya, sehingga penggunaan listrik tetap rendah. Kapasitasnya yang besar memungkinkan penyimpanan bahan makanan lebih banyak tanpa khawatir cepat basi. Berikut spesifikasinya

  • Kapasitas: 230 liter
  • Daya Listrik: 85 watt
  • Material: Rak tempered glass dan pintu kaca tempered dengan desain mewah
  • Ukuran: 600 x 1.600 x 650 mm
  • Berat: 53 kg

10. Sharp SJ-195MD-SR/SG

Sharp SJ-195MD-SR/SG adalah pilihan kulkas 2 pintu hemat listrik yang cocok untuk kebutuhan rumah tangga. Kulkas ini mampu menjaga makanan tetap segar tanpa boros energi. Dilengkapi dengan Direct Cooling System, suhu dalam kulkas tetap stabil untuk menjaga kualitas makanan lebih lama. Desainnya yang modern dengan pintu bertekstur metalik, memberikan tampilan elegan di dapur. Ditambah lagi, rak kaca tempered yang kuat bisa menahan beban hingga 100 kg, menjadikannya kulkas yang praktis dan tahan lama. Berikut spesifikasinya

  • Kapasitas: 172 liter
  • Daya Listrik: 90 watt
  • Material: Rak tempered glass dan bodi anti karat
  • Ukuran: 535 x 1.400 x 590 mm
  • Berat: 40 kg

 

Itu dia beberapa rekomendasi kulkas 2 pintu hemat listrik yang dapat membantu kamu menghemat energi dan biaya, serta menjaga makanan dan minuman tetap segar lebih lama. Pastikan untuk mempertimbangkan kapasitas, konsumsi daya, material, ukuran, dan berat sesuai dengan kebutuhanmu. Semoga bermanfaat, Propers!

Yuk, kunjungi website eCatalog sinarmasland untuk tau informasi lainnya seputar properti. Jangan lupa juga untuk bergabung menjadi pengguna eCatalog!

Promotions

Rekomendasi kulkas 2 pintu terbaik 2025, Kulkas 2 pintu hemat listrik, Kulkas irit daya dan awet

Bagikan :

share on facebookshare on Xshare on whatsapp
Similar Articles
Inspirasi Hunian
article
Pemilihan Warna Dinding Rumah Dapat Mempengaruhi Mood, Lho!

Warna cat rumah dianggap dapat menunjukkan karakter dan kepribadian pemiliknya. Namun, sangat jarang ditemukan orang yang memperhatikan pemilihan warna cat yang akan digunakan, melainkan langsung dipilihkan oleh orang lain atau arsitek pembuat rumah. Selain itu, warna juga dapat mempengaruhi suasana mood orang yang berada di dalam rumah dengan berbagai cara tergantung pada usia, jenis kelamin, lat

Read More

20 December 2022

Inspirasi Hunian
article
Makeover Ruangan untuk Ciptakan Suasana Baru!

Makeover ruangan - Tinggal di rumah kecil atau apartemen perkotaan seringkali memerlukan perjuangan untuk memaksimalkan ruangan. Untuk melakukan perombakan pada rumah kecil, sebetulnya hanya perlu memanfaatkan sedikit cara, salah satunya memasukkan tanaman hias ke rumah. Tanaman dalam ruangan sangat cocok untuk membawa sentuhan alam ke dalam rumah serta ketenangan

Read More

17 February 2023

Inspirasi Hunian
article
Menata Cermin di Apartemen Menurut Feng Shui

Menata Cermin di Apartemen Menurut Feng Shui Ketika akan menata sebuah rumah atau bangunan, ilmu feng shui adalah hal yang paling sering digunakan oleh kebanyakan orang. Feng shui adalah seni dan ilmu warisan masyarakat Tionghoa kuno yang digunakan dalam menata bangunan, benda dan ruang dalam suatu tempat untuk mengatur aliran energi dan efeknya. Cermin adalah salah satu bagian tak terpisahkan da

Read More

23 February 2023