pixel
Home/Articles/

3 Makam Bersejarah Islam di Tangerang yang Bisa untuk Ziarah

3 Makam Bersejarah Islam di Tangerang yang Bisa untuk Ziarah

03 March 2025

Bagikan :

share on facebookshare on Xshare on whatsapp
3 Makam Bersejarah Islam di Tangerang yang Bisa untuk Ziarah

baznas.com

Saat bulan suci Ramadan, banyak masyarakat yang melakukan ziarah ke makam para ulama sebagai bentuk penghormatan dan doa. Kabupaten Tangerang memiliki beberapa situs makam bersejarah yang erat kaitannya dengan penyebaran Islam di daerah tersebut. Sejak abad ke-16, ulama telah berperan penting dalam memperkenalkan Islam di wilayah yang dulunya mayoritas penduduknya memeluk agama Hindu. Berikut tiga makam ulama yang hingga kini sering dikunjungi oleh peziarah dari berbagai daerah.

Makam Bersejarah Islam di Tangerang yang Bisa untuk Ziarah

1. Makam Syekh Mas Masa'ad 

Syekh Mas Masa'ad merupakan salah satu ulama yang berperan dalam penyebaran Islam di wilayah Solear, Kecamatan Cisoka. Saat pertama kali datang, ia dikawal oleh ratusan tentara dari Kesultanan Banten. Beliau dikenal sebagai sosok yang bijaksana dan dihormati oleh masyarakat setempat.

Untuk mendukung penyebaran agama Islam, Syekh Mas Masa'ad mendirikan pesantren yang menjadi pusat pendidikan Islam di kawasan tersebut. Setelah wafat, beliau dimakamkan di kompleks pesantren yang kini menjadi tujuan wisata religi. Menariknya, di sekitar makam terdapat hutan lindung dengan berbagai jenis tanaman keras dan habitat ratusan monyet ekor panjang.

Setiap tahun baru Islam, makam ini selalu ramai dikunjungi oleh peziarah dari berbagai daerah seperti Cirebon, Kudus, Jombang, Lampung, hingga Kuningan.

Alamat : P97V+R4V, Solear, Kec. Solear, Kabupaten Tangerang, Banten 15730

Baca juga artikel serupa : 7 Tempat Ziarah di Jakarta yang Wajib Dikunjungi Saat Ramadan

2. Makam Keramat Panjang 

Terletak di Jalan Raya Cituis, Kelurahan Keramat, Kecamatan Pakuhaji, Makam Keramat Panjang dikenal sebagai salah satu situs ziarah yang banyak dikunjungi. Keunikan makam ini terletak pada ukurannya yang mencapai panjang 9 meter dan lebar 1,5 meter.

Makam ini berada di dalam kompleks masjid dan berdekatan dengan jalan utama, dengan plang bertuliskan "Masjid Makam Keramat Panjang" sebagai penanda lokasi. Sosok yang dimakamkan di sini diyakini sebagai seorang ulama penyebar Islam yang hingga akhir hayatnya memilih untuk tidak menyebutkan namanya. Oleh masyarakat sekitar, makam ini dikenal sebagai "Keramat Panjang" karena kisahnya telah tersebar luas hingga ke luar Kabupaten Tangerang.

Alamat :  Jl. Raya Cituis No.5, Kramat, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, Banten 15570

3. Makam Ki Buyut Janir 

Makam Ki Buyut Janir terletak di Desa Legok, dekat dengan kawasan perumahan Legok Permai. Ulama ini diyakini berasal dari Cirebon dan berperan dalam penyebaran Islam di wilayah Legok.

Salah satu hal unik dari makam ini adalah adanya pohon Kopo yang tumbuh dari dalam tanah makam. Dahulu, pohon ini sangat rindang, dan masyarakat sekitar percaya bahwa jika batangnya patah, itu menandakan akan terjadi suatu peristiwa besar atau bencana.

Alamat : Perum legok permai cluster idesia blok i2/a2, Legok, Tangerang Regency, Banten 15820

Ketiga makam tersebut bukan hanya menjadi tempat ziarah, tetapi juga saksi bisu sejarah penyebaran Islam di Kabupaten Tangerang. Keberadaannya menarik banyak peziarah dari berbagai daerah, baik untuk berdoa maupun mengenang jasa para ulama yang telah menyebarkan ajaran Islam di wilayah ini. Untuk informasi lebih lanjut mengenai tips properti, kunjungi ecatalog.sinarmasland.com dan temukan berbagai pilihan menarik lainnya!

Baca juga artikel serupa : 7 Tempat Wisata yang Cocok Dikunjungi Saat Ramadhan

Cari Apartemen dengan harga terbaik? Cek disini! 

Our Property

Jiva Type 70
Jiva Type 70

Tangerang Selatan, Banten

Property Area: 70m2
Residential

Start from 
Rp 2.414.565.845
Jiva Type 86
Jiva Type 86

Tangerang Selatan, Banten

Property Area: 86m2
Residential

Start from 
Rp 3.158.013.000
Svasti Type 86
Svasti Type 86

Tangerang Selatan, Banten

Property Area: 86m2
Residential

Start from 
Rp 3.274.471.000



Promotions

3 Makam Bersejarah Islam di Tangerang yang Bisa untuk Ziarah

Bagikan :

share on facebookshare on Xshare on whatsapp
Similar Articles
Gaya Hidup & Hobi
article
Bingung Mau Kemana, in dia 7 Spot Menarik di BSD City!

Awalnya BSD memang sebuah kawasan perumahan dan tak lebih. Kini BSD City sudah menjelma sebagai kawa

Read More

13 December 2022

Gaya Hidup & Hobi
article
Membandingkan Biaya Hidup di Apartemen dan Rumah Tinggal di Tangerang

Tangerang merupakan kota yang sedang berkembang pesat di wilayah Jabodetabek. Kota ini menjadi pilih

Read More

26 January 2023

Gaya Hidup & Hobi
article
BSD City, Kota Modern dengan Fasilitas Lengkap

BSD City adalah kota baru yang berlokasi di dekat Jakarta, Indonesia. Kota ini memiliki luas sekitar

Read More

06 February 2023