pixel
Home/Articles/

Intip Desain Kamar Minimalis 3x3, Disini!

Intip Desain Kamar Minimalis 3x3, Disini!

13 September 2024

Bagikan :

share on facebookshare on Xshare on whatsapp
Intip Desain Kamar Minimalis 3x3, Disini!

Ruang kamar tidur yang kecil tidak seharusnya menjadi hambatan dalam menciptakan suasana nyaman. Kamar tidur berukuran 3x3 dapat dirancang dengan estetika dan kenyamanan dengan memastikan tata letaknya efisien dan ruang dimanfaatkan secara optimal. 

Dengan memperhatikan hal-hal tersebut, mendesain kamar tidur sempit 3x3 untuk rumah, kamar kos, atau apartemen akan menjadi lebih mudah. Berikut tips desain kamar minimalis 3x3 yang efisien!

Artikel lainnya : 7 Desain Ruang Keluarga Minimalis, Cocok Segala Tipe Rumah!

 

Tata Letak Efisien untuk Desain Kamar Tidur 3x3


Penentuan ukuran dan posisi furnitur merupakan aspek penting dalam desain kamar minimalis 3x3. Hindari furnitur yang terlalu besar atau penataannya yang mengganggu aktivitas di kamar. Tata letak dan ukuran furnitur yang kurang tepat bisa membuat kamar terasa lebih sempit dan tidak nyaman.

Posisi tempat tidur, sebagai furnitur utama, perlu diperhatikan. Disarankan untuk meletakkannya menempel ke dinding atau jendela agar area tengah kamar terasa lebih luas. Jika memungkinkan, gunakan furnitur multifungsi untuk menghemat ruang. Furnitur ramping dan rak dinding juga bisa menjadi alternatif yang cocok untuk kamar 3x3.

Cari Rumah dengan harga terbaik? Cek disini! 

Cahaya dan Warna dalam Desain Kamar Tidur 3x3


Pencahayaan dan pilihan warna yang tepat dapat menciptakan ilusi ruang yang lebih luas. Pencahayaan alami dan warna cerah akan membuat kamar tampak lebih lapang. Pastikan kamar memiliki jendela untuk cahaya alami dan sirkulasi udara yang baik. Penempatan cermin besar di dinding juga dapat memperluas tampilan kamar.

Inspirasi Desain Kamar Minimalis 3x3

1. Furnitur Compact ala Jepang

Desain Kamar Minimalis 3x3 yang Efisien

Interior bergaya Jepang yang praktis cocok untuk ruang sempit. Furnitur compact dapat menghemat ruang dan juga berfungsi sebagai tempat penyimpanan. Tampilan kayu pada furnitur menambah kesan alami dan modern.

2. Layout untuk Kamar Pengantin Baru

Desain Kamar Minimalis 3x3 yang EfisienPengantin baru bisa memilih furnitur yang praktis untuk kamar minimalis 3x3, seperti menggantung TV di dinding dengan bingkai yang menyerupai lemari. Rak dinding di atas TV juga bisa dimanfaatkan untuk penyimpanan. Pencahayaan alami dan lampu dekoratif di nakas turut menciptakan kesan luas.

3. Mezzanine dari Tempat Tidur Tingkat

Desain Kamar Minimalis 3x3 yang Efisien

Tempat tidur tingkat sering digunakan untuk menghemat ruang. Bagian bawah tempat tidur dapat dimanfaatkan sebagai area penyimpanan atau ruang santai. Dinding kamar bisa digunakan sebagai tempat duduk atau meja belajar.

Itulah beberapa tips dan inspirasi untuk menciptakan desain kamar minimalis 3x3 yang efisien. Yuk, kunjungi website eCatalog sinarmasland untuk tau informasi lainnya seputar properti. Jangan lupa juga untuk bergabung menjadi pengguna eCatalog! 

Bagikan :

share on facebookshare on Xshare on whatsapp
Similar Articles
Desain
article
7 Tips Menata Interior Apartemen Tipe Studio

Apartemen kini kian diminati sebagai hunian yang ideal bagi para kaum urban dengan mobilitasnya yang

Read More

16 December 2022

Desain
article
Cari rumah di Bogor dengan Desain Kamar Minimalis & Cozy!

Cari rumah di Bogor - Punya rumah baru dengan ruang keluarga dan tamu berkonsep cozy minimalist meru

Read More

08 February 2023

Desain
article
5 Ide Desain Dapur Minimalis Bikin Rumah Makin Kece!

Desain Dapur - Memiliki hunian yang nyaman merupakan impian banyak orang, termasuk kamu juga, bukan?

Read More

20 February 2023