Void adalah ruang kosong vertikal yang menghubungkan lantai atas dan bawah, dan sering ditempatkan di area strategis untuk menciptakan kesan lega serta terang alami di dalam rumah.
Void nggak cuma bikin rumah terlihat lega, tapi juga bisa jadi elemen estetik yang bikin tampilan hunian makin modern dan elegan.
Platform Jual Beli Properti di Jakarta, Tangerang, Surabaya, Batam, Bogor: eCatalog Sinarmas
Dengan desain yang tepat, void akan membantu sirkulasi udara dan cahaya masuk dengan lebih maksimal, sekaligus meningkatkan kenyamanan hunian.
Lagi cari inspirasi desain void rumah 2 lantai yang estetik? Intip 6 desain void rumah 2 lantai yang estetik dan fungsional untuk hunian modern kekinian.
Inspirasi Desain Void Rumah 2 Lantai
1. Desain Void Rumah di Area Taman Indoor
arkiplus.com
Desain void rumah yang menyatu dengan taman indoor bukan hanya menghadirkan estetika, tapi juga menciptakan nuansa segar dan menenangkan setiap hari.
Cocok buat Propers yang suka konsep hunian tropis minimalis.
2. Desain Void Rumah Menyatu dengan Area Tangga
riset.guru
Void yang ditempatkan di sekitar tangga membuat transisi antar lantai terasa lebih ringan dan terbuka.
Propers bisa memanfaatkan desain void rumah ini untuk memberikan kesan luas, apalagi jika tangganya punya elemen dekoratif.
Cocok banget buat Propers yang ingin rumah tampil modern tapi tetap hangat.
3. Desain Void Rumah dengan Pencahayaan Alami
vrogue.co
Kalau Propers ingin rumah hemat energi dan terang sepanjang hari, desain void rumah dengan skylight adalah pilihan yang tepat.
Bukaan di bagian atas memungkinkan cahaya alami masuk dan menyebar hingga ke lantai bawah. Selain estetik, ruangan juga terasa lebih hidup dan nyaman.
Cari Rumah dengan harga terbaik? Cek disini!
4. Desain Void Rumah Railing Kaca
hipwee.com
Ingin rumah tampil clean dan elegan? Coba padukan desain void rumah dengan railing kaca.
Elemen transparan ini memperkuat kesan minimalis dan memperluas pandangan antar lantai. Propers bisa menikmati visual rumah dua lantai yang terasa menyatu dan mewah.
5. Desain Void Rumah Bergaya Dinamis
hipwee.com
Untuk Propers yang suka tampil beda, desain void rumah dengan bentuk unik, seperti asimetris atau bersudut bisa jadi pilihan menarik.
Void tak melulu harus simetris, bentuk yang dinamis justru menambah karakter dan keunikan dalam rumah dua lantai.
6. Desain Void Rumah di Area Open Space
vrogue.co
Menggabungkan void dengan konsep open space bikin rumah terasa lebih lapang.
Propers bisa memanfaatkan area di bawahnya sebagai ruang keluarga atau ruang makan, sehingga hubungan antar lantai terasa lebih menyatu.
Itu dia 6 inspirasi desain void rumah 2 lantai yang estetik. Semoga bermanfaat!
Baca Juga Artikel Terkait Desain:
Yuk, kunjungi website eCatalog sinarmasland untuk tau informasi lainnya seputar properti. Jangan lupa juga untuk bergabung menjadi pengguna eCatalog!