pixel
Home/Articles/

Mudah, Begini Cara Menghitung Rata Rata di Excel Pakai Rumus

Mudah, Begini Cara Menghitung Rata Rata di Excel Pakai Rumus

22 August 2024

Bagikan :

share on facebookshare on Xshare on whatsapp
Mudah, Begini Cara Menghitung Rata Rata di Excel Pakai Rumus

sumber : orami

Menghitung rata-rata di Excel dapat dilakukan dengan menggunakan rumus tertentu. Ingin tahu rumusnya? Simak cara menghitung rata-rata di Excel berikut ini Propers!

Jika kamu sering bekerja dengan data, menguasai aplikasi Excel adalah suatu keharusan karena dapat mempermudah pekerjaanmu. Excel adalah program komputer yang digunakan untuk mengelola, menghitung, dan menganalisis data dalam format tabel. Program ini berfungsi seperti buku catatan berpetak, tetapi dalam versi digital yang jauh lebih canggih dengan berbagai fitur.

Perhitungan di Excel sangat mudah karena tersedia berbagai rumus, seperti SUM untuk menjumlahkan angka, IF untuk menampilkan hasil berdasarkan kondisi, dan COUNT untuk menghitung jumlah nilai. Jadi, rumus apa yang digunakan untuk menghitung rata-rata dari sekumpulan data?

Untuk menghitung rata-rata di Excel, kamu bisa menggunakan rumus AVERAGE. Berikut adalah cara menggunakan rumus AVERAGE di Excel!

Cara Menghitung Rata-Rata di Excel dengan Rumus AVERAGE

  • Rumus AVERAGE

Fungsi AVERAGE: Rumus pertama untuk menghitung rata-rata di Excel adalah menggunakan fungsi AVERAGE. Fungsi ini digunakan untuk menentukan nilai rata-rata dari sekelompok angka dengan menjumlahkan semua angka dalam rentang yang ditentukan, kemudian membaginya dengan jumlah angka tersebut.

Rumus: =AVERAGE(range)

Langkah-langkah:

  1. Klik pada sel kosong tempat hasil rata-rata akan ditampilkan.
  2. Ketik tanda sama dengan (=), lalu ketik AVERAGE dan buka kurung.
  3. Pilih rentang sel yang berisi angka yang akan dihitung rata-ratanya, misalnya jika angka ada di sel A2 hingga A10, maka ketik AVERAGE(A2:A10).
  4. Tutup kurung dan tekan Enter.

Jika Data Tidak Berurutan: Untuk menghitung rata-rata data yang tidak berurutan, pilih sel tertentu secara terpisah, misalnya =AVERAGE(A2, C2, E6).

  • Rumus AVERAGEIF

Fungsi AVERAGEIF: Rumus kedua adalah menggunakan fungsi AVERAGEIF. Fungsi ini menghitung rata-rata dari sel dalam rentang yang memenuhi kriteria tertentu. Dengan kata lain, kamu bisa menentukan data mana yang akan dihitung rata-ratanya berdasarkan syarat yang ditetapkan.

Rumus: =AVERAGEIF(range, criteria, [average_range])

Langkah-langkah:

  1. Klik pada sel kosong untuk menampilkan hasil rata-rata.
  2. Ketik =AVERAGEIF(.
  3. Pilih rentang nilai, misalnya =AVERAGEIF(A2:A10,.
  4. Masukkan kriteria, misalnya nilai lebih dari 80, sehingga rumus menjadi =AVERAGEIF(A2:A10, ">80",.
  5. Tentukan average_range (opsional), yaitu rentang sel yang digunakan untuk menghitung rata-rata setelah kriteria terpenuhi. Jika tidak menggunakan average_range, rumusnya menjadi =AVERAGEIF(A2:A10, ">80").
  6. Tekan Enter untuk menampilkan hasil rata-rata.

FAQ Cara Menghitung Rata-Rata di Excel

a. Apa Fungsi Rumus AVERAGE?

Rumus AVERAGE di Excel digunakan untuk menghitung rata-rata aritmetik dari sejumlah angka, misalnya untuk menentukan rata-rata nilai ujian, rata-rata penjualan bulanan, atau rata-rata pertumbuhan pendapatan.

b. Bagaimana Cara Menghitung Rata-Rata di Excel?


Untuk menghitung rata-rata di Excel, gunakan rumus =AVERAGE(range)

Dijual Cluster Terbaru di BSD dengan Harga Terbaik, Cek disini!

 

Yuk, kunjungi website eCatalog sinarmasland untuk tau informasi lainnya seputar properti. Jangan lupa juga untuk bergabung menjadi pengguna eCatalog! 

 

Our Property

Type 7 (7x14) - Muzi
Type 7 (7x14) - Muzi

Tangerang, Banten

Property Area: 160m2
Residential

Start from 
Rp 3.300.000.000
Type 7 (7x16) - Muzi
Type 7 (7x16) - Muzi

Tangerang, Banten

Property Area: 160m2
Residential

Start from 
Rp 3.300.000.000
Type 8 (8x18) - Dento
Type 8 (8x18) - Dento

Tangerang, Banten

Property Area: 205m2
Residential

Start from 
Rp 5.308.744.000
Type 9 (9x20) - Yuga
Type 9 (9x20) - Yuga

Tangerang, Banten

Property Area: 285m2
Residential

Start from 
Rp 7.263.492.000

 

Promotions

Contact agent banner

Bagikan :

share on facebookshare on Xshare on whatsapp
Similar Articles
Teknologi
article
Sinar Mas Land Hadirkan BSD Link Electric Bus

BSD City, 7 Oktober 2022 – Perubahan iklim merupakan ancaman besar bagi kehidupan dan pembangu

Read More

12 December 2022

Teknologi
article
Menjaga Keamanan Rumah Lebih Mudah dengan Smart Door Lock

Smart door adalah teknologi canggih yang semakin populer di era digital ini. Dengan smart door, kamu

Read More

16 March 2023

Teknologi
article
5 Rekomendasi Vacuum Cleaner Terbaik dan Termurah 2024

Vacuum cleaner atau penghisap debu adalah peralatan yang bersifat modern dan dipergunakan dalam berb

Read More

16 November 2023