pixel
Home/Articles/

Cara Mengecek Keamanan Aliran Listrik Rumah Agar Tidak Jeglek

Cara Mengecek Keamanan Aliran Listrik Rumah Agar Tidak Jeglek

03 October 2024

Bagikan :

share on facebookshare on Xshare on whatsapp
listrik rumah, instalasi listrik, listrik jeglek

antaranews.com

Memastikan keamanan aliran listrik di rumah sangat penting untuk mencegah masalah listrik, seperti seringnya mati listrik atau jeglek. Pemasangan instalasi listrik umumnya dilakukan bersamaan dengan pembangunan rumah, sehingga pemilik rumah, terutama pembeli rumah siap huni, sering kali tidak mengetahui kondisi instalasi tersebut aman atau tidak.

Platform Jual Beli Properti di Jakarta, Tangerang, Surabaya, Batam, Bogor: eCatalog Sinarmas

Meski pengembang biasanya menjamin keamanan, pemilik rumah tetap perlu melakukan pengecekan sendiri. Berikut beberapa cara untuk mengecek apakah instalasi listrik di rumah aman atau tidak.

Cara Mengecek Keamanan Listrik di Rumah

Cara Mengecek Keamanan Aliran Listrik Rumah Agar Tidak Jeglekumsu.ac.id

1. Cek Saat Listrik Sering Jeglek

Menurut M. Farhan Lucky, Business Vice President, Home and Distribution Schneider Electric Indonesia, salah satu cara paling sederhana untuk mengecek keamanan listrik di rumah adalah dengan memperhatikan saat listrik sering jeglek. Kondisi ini biasanya disebabkan oleh kelebihan beban daya atau kebocoran listrik. Jika rumah Anda sering mengalami jeglek, itu bisa menjadi indikasi bahwa instalasi listrik perlu diperiksa lebih lanjut.

2. Uji Semua Perangkat Elektronik

Andrew White, seorang influencer, berbagi tips untuk mengecek instalasi listrik dengan menyalakan semua perangkat elektronik secara bersamaan. Jika listrik di rumah langsung jeglek saat semua perangkat diaktifkan, ini adalah tanda bahwa daya listrik di rumah perlu ditingkatkan atau ada masalah pada instalasi yang memerlukan perhatian lebih lanjut dari tenaga ahli.

3. Periksa Kabel Listrik yang Menjuntai

Ivan Desian Kaulika, Produk Manager Schneider Electric, menyarankan pemilik rumah untuk memeriksa kabel listrik yang mungkin terlihat di luar bangunan. Kabel listrik yang terlihat menjuntai di luar adalah tanda bahaya dan harus segera diperbaiki. Pastikan pemeriksaan ini dilakukan bersama tenaga ahli agar aman dan tepat.

Cari rumah di BSD dengan harga terbaik? Cek disini!

Our Property

Jiva Type 70
Jiva Type 70

Tangerang Selatan, Banten

Property Area: 70m2
Residential

Start from 
Rp 2.414.565.845
Jiva Type 86
Jiva Type 86

Tangerang Selatan, Banten

Property Area: 86m2
Residential

Start from 
Rp 3.158.013.000

4. Perhatikan Saat Memegang Perangkat Elektronik

Salah satu tanda lain dari instalasi listrik yang tidak aman adalah jika Anda sering merasa tersetrum saat memegang perangkat elektronik. Hal ini bisa menandakan adanya masalah pada grounding atau pertanahan listrik di rumah. Jika ini terjadi, segera konsultasikan dengan ahli listrik untuk memastikan keamanan sistem listrik di rumah Anda.

5. Selalu Didampingi Tenaga Ahli

Meskipun pemilik rumah dapat melakukan pengecekan awal, seperti yang sudah dijelaskan, sangat penting untuk melibatkan tenaga ahli listrik dalam proses ini. Mereka akan memberikan penilaian profesional mengenai kondisi instalasi listrik di rumah Anda, serta solusi yang tepat jika ditemukan masalah.

Baca juga artikel terkait teknologi disini:

Dengan memperhatikan hal-hal tersebut, Anda dapat memastikan bahwa instalasi listrik di rumah aman, mencegah terjadinya masalah yang lebih serius, seperti kebakaran atau kerusakan peralatan elektronik.

Ikuti terus informasi bermanfaat lainnya seputar properti, lifestyles, tata cara hingga informasi mengenai promo dan diskon properti hanya melalui ecatalog.sinarmasland.com

Promotions

listrik rumah, instalasi listrik, listrik jeglek

Bagikan :

share on facebookshare on Xshare on whatsapp
Similar Articles
Teknologi
article
Sinar Mas Land Hadirkan BSD Link Electric Bus

BSD City, 7 Oktober 2022 – Perubahan iklim merupakan ancaman besar bagi kehidupan dan pembangu

Read More

12 December 2022

Teknologi
article
Menjaga Keamanan Rumah Lebih Mudah dengan Smart Door Lock

Smart door adalah teknologi canggih yang semakin populer di era digital ini. Dengan smart door, kamu

Read More

16 March 2023

Teknologi
article
5 Rekomendasi Vacuum Cleaner Terbaik dan Termurah 2024

Vacuum cleaner atau penghisap debu adalah peralatan yang bersifat modern dan dipergunakan dalam berb

Read More

16 November 2023