Dinding yang terlihat kosong dapat menciptakan kesan membosankan dan kurang menarik secara estetik. Untuk mengatasi hal tersebut, penting untuk menghias area dinding dengan dekorasi yang menarik. Selain meningkatkan aspek estetika, dekorasi dinding juga dapat meningkatkan kenyamanan dan karakter ruangan secara keseluruhan. Ada banyak gaya dekorasi yang dapat diterapkan pada dinding ruangan, dan salah satunya adalah dekorasi bergaya rustic. Dekorasi dengan gaya rustic dapat memberikan tampilan rumah yang hangat dan nyaman. Menurut sumber dari Homes and Gardens, berikut beberapa ide dekorasi dinding bergaya rustic yang memiliki nilai estetik.
1. Gantung Karya Seni Vintage
Sumber: id.aliexpress.com
Salah satu opsi dalam mendekorasi dinding dengan gaya rustic adalah dengan menggantung karya seni vintage dan bingkai foto. Hal ini dapat meningkatkan estetika dinding secara keseluruhan. Menurut desainer Kathy Kuo, kesan pedesaan akan lebih terasa ketika karya seni dan foto dipasang pada bingkai kayu. Untuk menambahkan sentuhan desa yang lebih kuat, disarankan untuk menggunakan skema warna seperti terakota, hijau lumut, dan warna-warna rustic lainnya hanya pada dekorasi dinding. Untuk menciptakan tampilan yang lebih dinamis, disarankan untuk memadukan berbagai tekstur dan bahan yang berbeda pada dinding rumah.
2. Gantung Cermin Antik
Sumber: id.aliexpress.com
Penggunaan cermin antik merupakan salah satu ide dekorasi dinding dengan gaya rustic yang menarik. Cermin memberikan karakter tambahan pada ruangan dan juga mampu menciptakan ilusi ruang yang lebih luas dan cerah dengan memantulkan cahaya ke seluruh ruangan. Menurut saran dari desainer Kara Childress, menempatkan cermin bundar di atas tempat duduk kayu dapat memberikan kesan yang nyaman dan estetik. Kathy Kuo juga menambahkan bahwa penggunaan cermin dinding dapat meningkatkan estetika dinding rumah. Dia merekomendasikan untuk mengombinasikan cermin dengan dekorasi dinding lainnya guna menciptakan tampilan ruangan yang lebih estetis.
Cari Properti Di BSD dengan harga terbaik? Cek disini!
3.Pasang Lampu Dinding dan Tempat Lilin
Sumber: id.aliexpress.com
Pemasangan lampu dinding dan tempat lilin pada dinding juga dapat meningkatkan estetika ruangan. Dekorasi ini sangat cocok untuk menghiasi dinding di berbagai ruang seperti ruang makan, kamar tidur, dan ruang tamu, sehingga memberikan kesan hangat pada ruangan tersebut. Memikirkan letak strategis untuk menempatkan lampu dinding dan tempat lilin dapat menciptakan lapisan cahaya yang dapat meningkatkan suasana di dalam ruangan. Selain memberikan keindahan pada dinding, lampu dinding juga dapat menambah pencahayaan di dalam ruangan, sehingga menciptakan ruang yang lebih terang dan nyaman.
4. Gantung Keranjang dari Anyaman
Sumber: id.aliexpress.com
Keranjang anyaman juga merupakan alternatif dekorasi dinding yang dapat meningkatkan keindahan ruangan. Penggunaan keranjang ini akan memberikan kesan rustic yang lebih kuat karena terbuat dari bahan alami. Selain memberikan sentuhan keindahan pada ruangan, keranjang anyaman juga dapat berfungsi sebagai penyimpanan tambahan yang membantu menjaga ruangan tetap rapi.
Baca Juga: 10 Ide Hiasan Dinding Ruang Tamu Minimalis dan Elegan
5. Sandarkan Tangga Kayu
Sumber: tokopedia.com
Terakhir, salah satu ide dekorasi dinding dengan gaya rustic adalah dengan meletakkan tangga kayu di dinding. Penggunaan tangga kayu akan memberikan sentuhan unik dan menarik pada dinding. Selain berfungsi sebagai elemen dekoratif, tangga kayu juga dapat digunakan untuk menggantung selimut atau barang lainnya, sehingga menjadi lebih praktis dan multifungsi.
Dapatkan juga informasi menarik dan terkini seputar properti, investasi, dan tata cara finansial lainnya di ecatalog.sinarmasland.com. Jangan lewatkan kesempatan untuk memiliki hunian impian Anda dengan bergabung menjadi pengguna eCatalog!