Punya dapur kecil kadang bikin aktivitas masak terasa sempit dan nggak leluasa, ya? Tapi tenang, kamu nggak perlu renovasi besar-besaran kok.
Ada beberapa tips membuat dapur tampak lebih luas yang bisa langsung kamu coba biar dapur kecilmu terasa lebih lega dan nyaman.
Platform Jual Beli Properti di Jakarta, Tangerang, Surabaya, Batam, Bogor: eCatalog Sinarmas
Ingin dapur kecil terasa lega? Coba 6 tips membuat dapur tampak lebih luas tanpa renovasi besar. Dapur nyaman, aktivitas jadi makin lancar!
Cara Membuat Dapur Tampak Lebih Luas
1. Gunakan Perabot Multifungsi dan Minimalis
Perabot yang multifungsi sangat cocok untuk dapur kecil. Misalnya, meja dapur yang sekaligus bisa menjadi area makan, atau rak gantung yang bisa menampung banyak alat masak.
Gaya minimalis juga sangat mendukung konsep dapur lega karena mengurangi visual yang berlebihan.
2. Manfaatkan Penyimpanan Secara Vertikal
dirumahkita.com
Jangan hanya terpaku pada ruang horizontal, maksimalkan juga area vertikal untuk penyimpanan.
Gunakan rak dinding, gantungan panci, atau lemari gantung hingga ke langit-langit.
Selain menghemat ruang di lantai, trik ini juga memberikan kesan tinggi pada dapur, sehingga membuat dapur tampak lebih luas.
3. Gunakan Cermin atau Permukaan Mengilap
dirumahkita.com
Salah satu tips membuat dapur tampak lebih luas yang efektif adalah menambahkan cermin atau permukaan mengilap seperti backsplash kaca atau meja dapur stainless steel.
Permukaan ini bisa memantulkan cahaya dan menciptakan ilusi ruang yang lebih besar.
Trik ini banyak digunakan dalam desain interior modern dan terbukti ampuh memperluas tampilan ruangan kecil.
Cari Rumah dengan harga terbaik? Cek disini!
4. Gunakan Warna Cerah untuk Dinding dan Furnitur
asri.land
Tips membuat dapur tampak lebih luas berikutnya adalah menggunakan warna-warna cerah. Warna putih, krem, pastel, atau abu muda bisa membuat dapur terlihat terang dan lapang.
Warna cerah memantulkan cahaya lebih baik dan menciptakan suasana yang lebih terbuka. Kombinasikan dengan perabotan yang juga bernuansa terang agar dapur Propers terlihat harmonis.
5. Maksimalkan Pencahayaan
Pencahayaan yang baik sangat penting dalam menciptakan ilusi ruang. Manfaatkan cahaya alami sebanyak mungkin.
Buka tirai di siang hari, atau pasang jendela besar jika memungkinkan. Untuk malam hari, gunakan lampu gantung atau lampu LED di bawah kabinet yang menyinari area dapur agar tetap terang dan fungsional.
6. Hindari Terlalu Banyak Dekorasi dan Barang
Terakhir, tips membuat dapur tampak lebih luas adalah dengan menjaga dapur tetap simpel dan tidak terlalu ramai.
Hindari menaruh terlalu banyak dekorasi di meja dapur atau menumpuk barang di atas lemari.
Gunakan storage tertutup untuk menyimpan alat masak dan perlengkapan lainnya agar dapur tidak terlihat berantakan.
Dengan menerapkan keenam tips di atas, dapur mungil Propers bisa terlihat jauh lebih luas, lega, dan pastinya nyaman untuk digunakan sehari-hari. Semoga bermanfaat!
Baca Juga Artikel Terkait Tips Properti:
Yuk, kunjungi website eCatalog sinarmasland untuk tau informasi lainnya seputar properti. Jangan lupa juga untuk bergabung menjadi pengguna eCatalog!