pixel
Home/Articles/

Tips Gunakan Cat Tembok untuk Kayu: Hasil Maksimal dan Tahan Lama

Tips Gunakan Cat Tembok untuk Kayu: Hasil Maksimal dan Tahan Lama

30 October 2024

Bagikan :

share on facebookshare on Xshare on whatsapp
cat tembok untuk kayu, tips pengecatan kayu, cara cat kayu tahan lama

tokopedia.com

Banyak yang bertanya-tanya, apakah cat tembok dapat diaplikasikan pada permukaan kayu? Meski pada umumnya cat tembok dirancang khusus untuk melapisi dinding, beberapa orang telah mencoba menerapkannya pada kayu dan mendapatkan hasil yang cukup memuaskan. Namun, sebelum Anda mencobanya, ada beberapa tips penting agar hasil cat lebih maksimal.

Secara umum, cat memiliki formula yang berbeda-beda tergantung pada bahan dasar permukaan yang akan dicat. Cat tembok dirancang untuk melapisi dinding, sementara cat kayu mengandung formula khusus agar dapat menempel dengan baik pada permukaan kayu. Selain itu, terdapat juga cat besi yang digunakan untuk melapisi permukaan logam.

Platform Jual Beli Properti di Jakarta, Tangerang, Surabaya, Batam, Bogor: eCatalog Sinarmas

Beberapa orang berbagi pengalaman mengaplikasikan cat tembok pada kayu, seperti yang dilakukan oleh pemilik akun YouTube, AZA Channel, yang berhasil mengaplikasikan cat tembok Avitex pada kayu dengan hasil yang memuaskan. Menurutnya, meskipun cat tersebut sebenarnya untuk dinding, cat tembok tetap dapat digunakan pada kayu.

Sementara itu, akun YouTube Channel Bersama juga mengulas pengalamannya menggunakan cat tembok pada kayu dengan tips tambahan. Untuk menutup pori-pori kayu, ia merekomendasikan penggunaan cat Aquaproof agar proses pengecatan lebih mudah dan hasilnya lebih cepat kering. 

Meski cat tembok bisa digunakan pada kayu, perlu diingat bahwa daya rekatnya mungkin tidak sekuat cat kayu. Permukaan kayu yang dicat dengan cat tembok juga cenderung kurang tahan lama, sebab cat ini tidak menutup pori-pori kayu secara sempurna. Berikut beberapa tips penting agar hasil cat lebih awet.

Tips Menggunakan Cat Tembok untuk Kayu

id.my-best.com

1. Pilih Cat Tembok yang Tepat

Pastikan Anda memilih cat yang sesuai dengan kebutuhan, misalnya cat water based, akrilik, atau cat minyak. Cat tembok berbasis air lebih fleksibel dan cocok untuk berbagai permukaan kayu, seperti kusen pintu dan jendela. Jika Anda ingin hasil yang lebih mengilap dan tahan lama, gunakan cat berbahan dasar minyak.

2. Gunakan Primer

Penggunaan cat primer penting untuk memperkuat daya rekat antara kayu dan cat, sehingga cat tidak mudah mengelupas. Pilih primer yang sesuai dengan jenis cat tembok yang akan Anda gunakan untuk hasil optimal.

Cari rumah di BSD dengan harga terbaik? Cek disini!

Our Property

Type 7 (7x14) - Muzi
Type 7 (7x14) - Muzi

Tangerang, Banten

Property Area: 160m2
Residential

Start from 
Rp 3.300.000.000
Type 7 (7x16) - Muzi
Type 7 (7x16) - Muzi

Tangerang, Banten

Property Area: 160m2
Residential

Start from 
Rp 3.300.000.000
Type 8 (8x18) - Dento
Type 8 (8x18) - Dento

Tangerang, Banten

Property Area: 205m2
Residential

Start from 
Rp 5.308.744.000
Type 9 (9x20) - Yuga
Type 9 (9x20) - Yuga

Tangerang, Banten

Property Area: 285m2
Residential

Start from 
Rp 7.263.492.000

3. Ampelas Permukaan Kayu

Mengampelas kayu sebelum dicat membantu cat menempel lebih kuat dan memberikan hasil akhir yang lebih halus. Ampelas permukaan hingga halus untuk memudahkan cat menempel di kayu dan meningkatkan daya rekatnya.

4. Lapisi Secara Bertahap

Aplikasikan cat tembok dalam lapisan tipis agar hasilnya lebih rata dan sempurna. Ikuti arah serat kayu agar hasil lebih natural dan gunakan roller cat untuk memastikan lapisan yang merata.

Dengan mengikuti tips di atas, cat tembok pada kayu dapat memberikan hasil yang memuaskan, meskipun tetap perlu diingat bahwa cat khusus kayu lebih ideal untuk daya tahan jangka panjang.

Baca juga artikel serupa disini:

Ikuti terus informasi bermanfaat lainnya seputar properti, lifestyles, tata cara hingga informasi mengenai promo dan diskon properti hanya melalui ecatalog.sinarmasland.com

Promotions

cat tembok untuk kayu, tips pengecatan kayu, cara cat kayu tahan lama

Bagikan :

share on facebookshare on Xshare on whatsapp
Similar Articles
Tips Properti
article
Promo Double Benefit dari Sinar Mas Land Tahun 2024 | Investasi Properti

Properti kini semakin diburu oleh banyak orang. Bukan hanya orang orang tua, melainkan anak muda pun

Read More

27 July 2022

Tips Properti
article
Tips Cerdas Membeli Rumah Pertama Menggunakan KPR. Bisa Cicilan Murah!

Tips beli rumah cicilan murah - Meningkatnya animo masyarakat untuk membeli rumah di usia muda, Sina

Read More

01 November 2022

Tips Properti
article
5 Tips Membeli Rumah Impian di BSD City

Beli Rumah di BSD - Zaman sekarang harga tanah dan bangunan semakin lama semakin tinggi, hal ini ten

Read More

30 November 2022