pixel
Home/Articles/

7 Cara Renovasi Rumah Subsidi yang Diperbolehkan Pemerintah

7 Cara Renovasi Rumah Subsidi yang Diperbolehkan Pemerintah

24 February 2025

Bagikan :

share on facebookshare on Xshare on whatsapp
7 Cara Renovasi Rumah Subsidi yang Diperbolehkan Pemerintah - Sinar Mas Land

blkp.co.id

Punya rumah subsidi tapi ingin direnovasi? Tenang, kamu bisa renovasi rumah subsidi asalkan sesuai dengan aturan yang berlaku.Banyak yang mengira renovasi rumah subsidi itu sulit karena aturan yang ketat. Padahal, ada beberapa renovasi yang diperbolehkan pemerintah selama tidak melanggar ketentuan. Yuk, simak 7 cara renovasi rumah subsidi yang diperbolehkan pemerintah agar rumah tetap nyaman tanpa takut kena sanksi!

Renovasi Rumah Subsidi yang Diperbolehkan Pemerintah

1. Hanya Boleh Renovasi Ringan

Pemerintah hanya mengizinkan renovasi ringan, seperti mengecat ulang, mengganti keramik, atau memperbaiki bagian rumah yang sudah usang. Intinya, renovasi yang dilakukan tidak boleh mengubah struktur utama bangunan.

2. Kredit Telah Berjalan lebih dari 5 Tahun

Salah satu aturan penting dalam renovasi rumah subsidi adalah masa kredit harus sudah berjalan minimal 5 tahun. Hal ini dikarenakan rumah subsidi pada dasarnya masih dalam pengawasan pemerintah dan bank penyedia KPR selama beberapa tahun pertama. Kalau renovasi dilakukan terlalu cepat, bisa dianggap melanggar aturan.

3. Tidak Boleh Merubah Fasad Rumah

Pernah lihat kompleks rumah subsidi yang desainnya masih seragam? Nah, itu karena aturan dari pemerintah yang melarang perubahan fasad rumah subsidi. Aturan ini dibuat agar lingkungan tetap tertata dengan rapi dan harmonis. Jadi, pastikan untuk tidak mengubah bagian depan rumah, ya!

4. Memperbaiki Bagian Rumah yang Rusak

Memperbaiki bagian rumah subsidi yang rusak itu boleh dan malah dianjurkan. Tapi ingat, perbaikan ini tidak boleh mengubah struktur utama rumah.

Baca Juga Artikel Serupa: Ini Peraturan Menteri PUPR Terkait Rumah Subsidi

5. Cicilan Rumah Berjalan Lancar

Sebelum renovasi, pastikan dulu cicilan rumahmu lancar tanpa tunggakan. Pemerintah ingin memastikan bahwa pemilik rumah subsidi benar-benar bertanggung jawab dalam membayar kreditnya. Kalau cicilan masih macet atau tertunggak, lebih baik fokus dulu untuk melunasi sebelum mulai renovasi.

6. Menambah Lantai Rumah

Menambah lantai rumah subsidi diperbolehkan selama struktur bangunan mendukung dan dengan syarat masa kredit telah mencapai lebih dari 5 tahun. Tapi ingat, meskipun boleh, tetap harus dilakukan dengan perhitungan matang dan sesuai standar keamanan.

7. Dilarang Mengalihfungsikan Rumah Menjadi Properti Komersial

Rumah subsidi diperuntukkan sebagai tempat tinggal, bukan untuk bisnis. Jadi, jangan sampai mengubahnya menjadi toko, kos-kosan, atau ruko. Kalau sampai ketahuan dialihfungsikan untuk komersial, bisa kena sanksi, bahkan rumahnya bisa ditarik kembali oleh pemerintah.

 

Itu dia 7 cara renovasi rumah yang diperbolehkan oleh pemerintah. Dengan mengikuti aturan ini, renovasi rumah bisa berjalan aman dan nyaman tanpa melanggar ketentuan pemerintah. Semoga bermanfaat, Propers!

Cari Rumah dengan harga terbaik? Cek disini! 

Our Property

Muse Alesha House Pool Villa Type 90
Muse Alesha House Pool Villa Type 90

Tangerang Selatan, Banten

Property Area: 90m2
Residential

Start from 
Rp 1.675.707.463
New Alesha Type 90
New Alesha Type 90

Tangerang Selatan, Banten

Property Area: 90m2
Residential

Start from 
Rp 1.862.419.000

Yuk, kunjungi website eCatalog sinarmasland untuk tau informasi lainnya seputar properti. Jangan lupa juga untuk bergabung menjadi pengguna eCatalog!

Promotions

cara renovasi rumah subsidi

Bagikan :

share on facebookshare on Xshare on whatsapp
Similar Articles
Tips Properti
article
Promo Double Benefit dari Sinar Mas Land Tahun 2024 | Investasi Properti

Properti kini semakin diburu oleh banyak orang. Bukan hanya orang orang tua, melainkan anak muda pun

Read More

27 July 2022

Tips Properti
article
Tips Cerdas Membeli Rumah Pertama Menggunakan KPR. Bisa Cicilan Murah!

Tips beli rumah cicilan murah - Meningkatnya animo masyarakat untuk membeli rumah di usia muda, Sinar Mas Land kembali menghadirkan kawasan residensial terbaru yang menjadi incaran masyarakat yang ingin membeli rumah di BSD, diantara lain dengan dibangunnya cluster Tanakayu, Freja dan Vanya Park di BSD City. Walau yang seperti kita ketahui saat ini harga properti semakin naik namun tenang saja, ha

Read More

01 November 2022

Tips Properti
article
5 Tips Membeli Rumah Impian di BSD City

Beli Rumah di BSD - Zaman sekarang harga tanah dan bangunan semakin lama semakin tinggi, hal ini tentunya menyulitkan untuk para generasi muda untuk memiliki hunian impiannya, terutama jika BSD jadi daerah idamanmu untuk beli rumah pertama dimana harga properti di lokasi tersbut saat ini rata-rata ada di kisaran 1 milyar. Tapi jangan khawatir, karena masih ada pilihan hunian untuk kamu yang sedang

Read More

30 November 2022