pixel
Home/Articles/

Listrik di Rumah Sering Konslet? Begini cara Mengatasinya!

Listrik di Rumah Sering Konslet? Begini cara Mengatasinya!

03 July 2024

Bagikan :

share on facebookshare on Xshare on whatsapp
Listrik di Rumah Sering Konslet? Begini cara Mengatasinya!

Tahukah Anda langkah-langkah yang harus diambil saat terjadi korsleting listrik? Pertama, tetap tenang dan jangan panik. Selanjutnya, jangan khawatir karena mengatasi korsleting listrik di rumah ternyata cukup mudah dengan cara-cara sederhana. Simak artikel ini untuk mengetahui caranya!

Mengapa Listrik Sering Konslet

Listrik sering mengalami konsleting atau hubungan arus pendek ketika aliran listrik keluar dari jalur kabel yang seharusnya. Hal ini bisa disebabkan oleh berbagai masalah kelistrikan dan dapat terjadi kapan saja. Beberapa tanda listrik konslet antara lain keluarnya asap dari perangkat elektronik, bau terbakar, percikan api, atau bahkan suara ledakan

Penyebab Listrik Konslet

Listrik konslet adalah kejadian umum yang bisa terjadi di rumah, ditandai dengan turunnya MCB sebagai pengaman otomatis. Beberapa penyebab umum konsleting listrik antara lain:

1. Kabel tidak standar

Penggunaan kabel yang ukuran dan kapasitasnya tidak sesuai dengan arus listrik yang dihantarkan dapat menyebabkan kelebihan muatan.

2. Instalasi listrik keliru

Pemasangan kabel yang tidak rapi atau isolator yang tidak rapat dapat memicu konsleting.

3. Kerusakan pada peralatan elektronik

Perangkat elektronik yang rusak atau tidak memenuhi standar keamanan dapat menyebabkan konsleting.

4. Stop kontak kelebihan muatan

Mencolokkan terlalu banyak sambungan pada stop kontak dapat menghasilkan panas dan menimbulkan konsleting.

5. Saklar atau stop kontak terkena air

Air yang mengenai saklar, stop kontak, atau sumber listrik dapat memicu konsleting.

6. Aliran listrik terkena suhu tinggi

Panas berlebih pada aliran listrik dapat berpotensi menimbulkan api dan menyebabkan konsleting.

Cari properti di Cikarang dengan harga terbaik? Cek disini! 

Cara Mengatasi Listrik Konslet

Listrik konslet bisa berbahaya atau tidak, tergantung ada tidaknya percikan api. Jika ada percikan api, gunakan alat pemadam kebakaran. Jika tidak, cari sumber masalahnya.

Berikut cara mengatasi listrik konslet di rumah:

- Pastikan MCB Turun

MCB adalah pemutus arus listrik otomatis saat terjadi korsleting. Pastikan MCB dalam posisi turun untuk memutus aliran listrik.

- Cabut Colokan Listrik

Cabut semua colokan listrik dari stop kontak untuk mencegah kerusakan alat elektronik dan menghindari penumpukan aliran listrik pada satu stop kontak.

- Periksa Alat Elektronik

Periksa semua alat elektronik dan kabelnya. Jika ada bau gosong atau perubahan warna di sekitar stop kontak, segera perbaiki sebelum digunakan kembali.

- Ganti Bohlam Lampu Rusak

Jika lampu bermasalah, matikan saklar dan ganti bohlamnya. Jika masalah berlanjut, periksa kap lampu atau dudukannya.

- Hubungi Ahli Listrik

Jika masalah tidak teratasi, hubungi PLN atau ahli listrik untuk memeriksa instalasi listrik. Korsleting bisa terjadi di dalam instalasi dan memerlukan penanganan profesional.

Penyebab korsleting bisa beragam, mulai dari gigitan tikus, kabel lembab, hingga kebocoran air yang mengenai kabel. Penting untuk menjaga instalasi listrik agar tetap aman dan berfungsi dengan baik. Yuk, kunjungi website ecatalog sinarmasland untuk tau informasi lainnya seputar properti. Jangan lupa juga untuk bergabung menjadi pengguna ecatalog! 

Baca Juga : 



Promotions

Contact agent banner

Bagikan :

share on facebookshare on Xshare on whatsapp
Similar Articles
Tips Properti
article
Promo Double Benefit dari Sinar Mas Land Tahun 2024 | Investasi Properti

Properti kini semakin diburu oleh banyak orang. Bukan hanya orang orang tua, melainkan anak muda pun

Read More

27 July 2022

Tips Properti
article
Tips Cerdas Membeli Rumah Pertama Menggunakan KPR. Bisa Cicilan Murah!

Tips beli rumah cicilan murah - Meningkatnya animo masyarakat untuk membeli rumah di usia muda, Sinar Mas Land kembali menghadirkan kawasan residensial terbaru yang menjadi incaran masyarakat yang ingin membeli rumah di BSD, diantara lain dengan dibangunnya cluster Tanakayu, Freja dan Vanya Park di BSD City. Walau yang seperti kita ketahui saat ini harga properti semakin naik namun tenang saja, ha

Read More

01 November 2022

Tips Properti
article
5 Tips Membeli Rumah Impian di BSD City

Beli Rumah di BSD - Zaman sekarang harga tanah dan bangunan semakin lama semakin tinggi, hal ini tentunya menyulitkan untuk para generasi muda untuk memiliki hunian impiannya, terutama jika BSD jadi daerah idamanmu untuk beli rumah pertama dimana harga properti di lokasi tersbut saat ini rata-rata ada di kisaran 1 milyar. Tapi jangan khawatir, karena masih ada pilihan hunian untuk kamu yang sedang

Read More

30 November 2022