Ketika anak memasuki usia 3 tahun, orang tua mulai sibuk menjadi Taman Kanak-Kanak (TK) atau Bimba. Pasalnya, kedua pilihan ini memiliki persamaan yakni menjadi tempat anak belajar dasar-dasar menghitung, membaca, dan menulis. Jika keduanya memiliki kurikulum pendidikan dasar yang sama, lantas mana yang lebih bagus? Simak selengkapnya!

Bimba vs TK
Bimba dan TK keduanya bukanlah metode pengajaran. Bimba dan TK adalah lembaga yang melayani pendidikan anak usia dini. Perbedaannya, TK adalah lembaga pendidikan formal yang sesuai dengan sistem dari pemerintah.
Baca Juga:
Perbedaan Cakupan Materi Bimba dan TK
Meskipun secara materi dasar ada kemiripan, ada beberapa perbedaan tak terpisahkan dari cakupan materi di Bimba dan TK. Seperti sebagaimana mestinya, TK memiliki cakupan belajar yang lebih luas meliputi ilmu dasar (baca, tulis, hitung), motorik (fisik), bahasa, serta sosial emosional. Sedangkan, bimba yang juga merupakan lembaga pendidikan anak cenderung lebih berfokus pada baca, tulis, dan hitung saja. Meskipun begitu, beberapa bimba juga memasukan materi tentang pelajaran seni, warna dan lain-lain meskipun tidak akan sebanyakn TK dan memiliki target pembelajaran akhir yang berbeda dari TK.
Perbedaan Jangka Waktu Bimba dan TK
Tidak hanya sampai di situ, terdapat perbedaan lainnya dari TK dan bimba seperti waktu masa studi. TK yang merupakan lembaga pendidikan formal sesuai dengan sistem pemerintah memiliki deretan materi pembelajaran yang lebih terstruktur, sehingga anak akan sekelas dengan teman sebayanya dan mempelajari beragam materi hingga 1-2 tahun kedepan. TK memiliki sistem kelas layaknya SD. Berbeda dengan bimba yang memiliki sistem studi layaknya tempat les pada umumnya, jika anak sudah menguasai beberapa materi, maka anak akan naik ‘level’ dan bisa mempelajari materi baru.
Baca Juga:
Biaya TK vs Bimba
Dan yang paling penting adalah perkara biaya. Layaknya pendidikan formal pada umumnya, TK memiliki biaya yang jauh lebih besar dibandingkan dengan bimba. Hal ini tentunya tetap sebanding mengingat dengan masuk program TK, anak dapat belajar calistung, motorik, bersosialisasi dengan baik, bahkan menerima ijazah saat lulus dari TK.
Nah, itulah bia perbedaan bimba dan TK untuk pendidikan anak usia dini. Semua kembali lagi kepada target orang tua dan kenyamanan anak. Jika Anda ingin anak berfokus dalam proses calistung saja, maka Anda bisa mempertimbangkan bimba, namun jika Anda ingin anak mendapat kehidupan sosial, melatih motorik serta belajar calistung, maka Anda bisa mempertimbangkan agar anak Anda masuk TK.
Ayo kunjungi website ecatalog.sinarmasland.com untuk informasi menarik lainnya seputar properti, lifestyle dan investasi.
Jangan lupa untuk bergabung sebagai pengguna eCatalog Sinar Mas Land dan dapatkan informasi terkini mengenai hunian impian Anda!
Baca Juga: