pixel
Home/Articles/

IKN 2045: 2 Juta Penduduk, Taksi Terbang, dan Angkot Listrik, Mungkinkah?

IKN 2045: 2 Juta Penduduk, Taksi Terbang, dan Angkot Listrik, Mungkinkah?

20 February 2024

Bagikan :

share on facebookshare on Xshare on whatsapp
gambaran ikn 2045, taksi terbang ikn, angkot listrik ikn

Ibu Kota Nusantara (IKN) 2045 - Baru-baru ini dihebohkan dengan berita mengenai adanya gambaran Ibu Kota Nusantara atau IKN 2045 yang memungkinkan terdiri dari 2 juta penduduk, taksi terbang, hingga angkot listrik tanpa sopir. Apakah hal tersebut benar?

Simak artikel ini untuk penjelasannya!

Bagaimana Gambaran IKN 2045?

Bambang Susantono, Kepala Otorita Ibu Kota Negara Nusantara (OIKN), mencetuskan visi IKN sebagai "lifeable city" dan "loveable city". Hal ini diungkapkannya dalam Seminar Masa Depan Pasca IKN yang ditayangkan di kanal YouTube Pemerintah Provinsi DKI Jakarta pada Sabtu (17/2/2024).

Demi mewujudkan visi tersebut, Bambang mengaku terinspirasi oleh Finlandia, negara yang terkenal dengan tingkat kebahagiaan penduduknya yang tinggi. Ia berniat mempelajari dan mengadopsi strategi Finlandia dalam membangun IKN menjadi kota yang nyaman ditinggali dan dicintai oleh warganya.

Dengan udara bersih dan internet cepat seperti yang dimiliki Finlandia, dia mengatakan bahwa para generasi muda akan senang tinggal di kota ini. Tetapi, jumlah orang yang tinggal di IKN Nusantara tidak akan melebihi dua juta orang pada tahun 2024. Bambang menjelaskan bahwa pembatasan jumlah penduduk diperlukan agar kota tidak menjadi terlalu padat seperti di beberapa kota besar di Indonesia.

"Kita tidak mau mengulangi apa yang terjadi di kota-kota Indonesia yang overcapacity, over dari kapasitas lingkungan dan sumber daya yang ada untuk memenuhi hidup yang baik," tuturnya.

Platform Jual Beli Properti dari Developer Terpercaya, Kunjungi eCatalog: ecatalog.sinarmasland.com

IKN Dilengkapi Taksi Terbang

Ibu Kota Negara Nusantara (IKN) dirancang sebagai kota ramah lingkungan dengan teknologi canggih untuk memudahkan kehidupan warganya. Salah satu visinya adalah menghadirkan taksi terbang dan drone logistik yang akan meramaikan langit IKN di masa depan.

Bambang Susantono, Kepala Otorita IKN, membayangkan dalam dua puluh tahun mendatang, taksi terbang berkapasitas lima orang akan menjadi pemandangan biasa di IKN. Taksi terbang ini akan membantu masyarakat menyeberang ke luar Pulau Kalimantan atau menjangkau daerah terpencil yang sulit diakses melalui jalur darat.

Kendaraan udara bertenaga listrik ini diklaim mampu terbang hingga 3.000 meter di atas permukaan laut dan menempuh jarak 35 kilometer hanya dalam 21 menit. Kehadiran taksi terbang dan drone logistik diharapkan dapat meningkatkan mobilitas dan efisiensi logistik di IKN.

Cluster Terbaru di BSD: Promo Menarik Di Tahun Ini (Cek Unitnya Disini)

Drone Logistik di IKN: Canggih dan Ramah Lingkungan

Selain taksi terbang, IKN juga akan memanfaatkan drone dan robot otonom untuk mendukung sirkulasi logistik. Pesawat nirawak ini akan membantu mengantarkan barang dengan cepat dan efisien, tanpa emisi gas buang, sehingga mendukung konsep kota ramah lingkungan.

Selaras dengan visinya sebagai kota berkelanjutan, IKN mewajibkan semua kendaraan di wilayahnya untuk bertenaga listrik. Hal ini akan mengurangi polusi udara dan emisi gas rumah kaca, menciptakan lingkungan yang lebih sehat dan nyaman bagi penduduknya.

IKN juga akan dilengkapi dengan angkutan umum otonom berbasis permintaan. Kendaraan tanpa sopir ini akan beroperasi sesuai kebutuhan dan dapat diakses dengan mudah oleh masyarakat. Sistem ini akan meningkatkan mobilitas dan efisiensi transportasi di IKN, menjadikan kota ini truly smart city.

Kesimpulannya,Langit IKN di masa depan akan diramaikan dengan berbagai teknologi canggih, seperti taksi terbang, drone logistik, dan angkutan umum otonom. Penggunaan teknologi ramah lingkungan dan sistem transportasi modern ini akan menjadikan IKN sebagai kota yang cerdas, efisien, dan berkelanjutan.

Bagaimana menurut kalian, tertarik pindah ke IKN?

 

Tertarik Membeli Properti seperti Rumah atau Apartemen?

Jika Anda tertarik untuk membelinya, segera kunjungi ecatalog.sinarmasland.com karena menyediakan berbagai unit properti di berbagai kota. Dapatkan promo menarik setiap pembelian unit!

Klik tautan berikut untuk mengetahui promonya: eCatalog Sinarmas | Promo Unit

 

Promo Rumah Mewah di BSD Adora Terravia Primes

Info selengkapnya ada di eCatalog: ecatalog.sinarmasland.com

Bagikan :

share on facebookshare on Xshare on whatsapp
Similar Articles
Berita Terkini
article
Kemudahan dan keuntungan tinggal di BSD City dengan aplikasi OneSmile!

Beli rumah di kawasan BSD City masih menjadi pilihan masyarakat sebagai tempat tinggal hingga dijadi

Read More

27 July 2022

Berita Terkini
article
Living Lab Ventures, TwoSpaces dan NEC Kerjasama, Persewaan di BSD City Lebih Mudah

Living Lab X, Divisi Partnership dan Incubation Living Lab Ventures, hari ini mengumumkan kemitraan

Read More

26 September 2022

Berita Terkini
article
Sinar Mas Land Raih Penghargaan FIABCI Indonesia-REI Excellence Awards 2022

BSD City, 14 Desember 2022 – Berkomitmen untuk selalu memberikan produk dan pelayanan yang bai

Read More

26 December 2022